KAJIAN KARAKTER DAN KONFLIK DALAM DRAMA “SITI NURBAYA” KARYA MARAH RUSLI

Penulis

  • Khairu Nisa Rysma Farahiya Universitas Muria Kudus
  • Salma Fitriani Universitas Muria Kudus
  • Attabika Arzaq Universitas Muria Kudus
  • Mohammad Kanzunnudin Universitas Muria Kudus

Kata Kunci:

Alih Wahana, Karakter, Konflik, Sitti Nurbaya

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pergeseran representasi karakter dan konflik dalam proses alih wahana Sitti Nurbaya dari novel ke drama dan serial musikal yang menampilkan perubahan signifikan dalam konstruksi gender, relasi kuasa, serta penekanan konflik sosial. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi dan menjelaskan bentuk transformasi karakter dan konflik yang terjadi pada kedua adaptasi tersebut. Menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik baca-catat, data diperoleh dari naskah drama dan adegan-adegan musikal, kemudian dianalisis melalui teori alih wahana Damono dan teori ekranisasi Eneste. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter Sitti Nurbaya mengalami penguatan dari figur pasif dalam novel menjadi subjek yang lebih berdaya dalam musikal. Penambahan tokoh seperti Etek Rahma dan Isabella memperluas dimensi konflik dan menegaskan kritik terhadap sistem patriarki serta tekanan adat. Konflik ekonomi dan kekuasaan juga dipertajam dalam musikal untuk menyesuaikan relevansi sosial masa kini. Penelitian ini menyimpulkan bahwa adaptasi tidak hanya memindahkan medium, tetapi merekonstruksi ideologi dan nilai budaya sesuai konteks zaman. Temuan ini berimplikasi pada pemahaman bahwa karya sastra adalah teks dinamis yang terus dinegosiasikan melalui medium baru.

Unduhan

Diterbitkan

2025-12-30