PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL TENTANG ISPA TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP SANTRI PUTRI DI PONDOK PESANTREN NURUL JADID

Penulis

  • Sulis Cahya Andini Universitas Nurul Jadid
  • Handono Fatkhur Rohman Universitas Nurul Jadid
  • S. Tauriana Universitas Nurul Jadid

Kata Kunci:

ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut), Pendidikan Kesehatan, Media Audio Visual

Abstrak

ISPA is often found in Indonesia and has even become a serious health problem, to this day it is the main cause of morbidity and mortality in infectious diseases in the world that attacks all age levels. This research discusses the influence of health education using audio-visual media on the knowledge and attitudes of female students at the Nurul Jadid Islamic boarding school. With a total of 204 female students as respondents, the aim of this research was to determine the effect of health education using audio-visual media about ISPA on the knowledge and attitudes of female students at the Nurul Jadid Islamic boarding school. This research method uses Quasy Experiment group pre test-post test Control Group with Wilcoxon and Man-Whitney tests using a questionnaire instrument. The research results are based on bivariate analysis using the Wilcoxon test, all variables have an influence before and after being given health education using audio-visual media, namely: knowledge in the experimental group p=0.000 in the control group p=0.382, while attitudes in the experimental group p=0.000 in the control group p=0.561. The Wilcoxon test results on Ha's knowledge and attitudes were accepted by Ho and rejected because p<0.05. It can be concluded that there is an influence of health education using audio-visual media about ISPA on the knowledge and attitudes of female students at the Nurul Jadid Islamic boarding school. Meanwhile, the results of the Man-Whitney test showed that the pre-test knowledge p value was 0.012, the post-test p value was 0.000. On the attitude variable, the pre-test result was 0.43 and the post-test result was 0.000. So it can be concluded that there is a difference between before and after being given health education using audio-visual media.

 

Penyakit ISPA banyak dijumpai di Indonesia bahkan menjadi masalah serius dalam kesehatan, hingga saat Ini penyebab utama morbilitas dan mortalitas penyakit menular di dunia yang menyerang semua tingkat usia. Pada penelitian ini membahas tentang pengaruh pendidikan kesehatan menggunakan media audio visual terhadap pengetahuan dan sikap santri putri dipondok pesantren nurul jadid. Dengan jumlah responden 204 santri, tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penidikan kesehatan menggunakan media audio visual tentang ISPA terhadap pengetahuan dan sikap santri putri dipondok pesantren nurul jadid. Metode peneltian ini mengggunakan Quasy Eksperimen group pre test-post test Control Group dengan uji Wilcoxon dan Man-Whitney dengan menggunakan instrumen kuesioner. Hasil penelitian berdasarkan analisa bivariat menggunakan uji Wilcoxon semua variable ada pengaruh sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan menggunakan media audio visual, yaitu: pengetahuan pada kelompok eksperimen p=0,000 pada kelompok kontrol p=0,382, sedangkan sikap pada kelompok eksperimen p=0,000 pada kelompok kontrol p=0,561. Hasil uji Wilcoxon pada pengetahuan dan sikap Ha diterima Ho ditolak karena p<0,05 dapat disimpulkan bahwasanya ada pengaruh pendidikan kesehatan menggunakan media audio visual tentang ISPA terhadap pengetahuan dan sikap santri putri dipondok pesantren nurul jadid. Sedangkan hasil dari uji Man-Whitney didapatkan hasil pre-test pengetahuan p value 0,012, hasil post-test p value 0,000. Pada variable sikap didapatkan hasil pre-test 0,43 dan hasil post-test 0,000, Maka dapat disimpulkan bahwasanya ada perbedaan antara sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan menggunakan media audio visual.

Unduhan

Diterbitkan

2025-05-30