UPAYA PEREMPUAN PEDAGANG KECIL DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA DI KELURAHAN MANGGA KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN
Kata Kunci:
perempuan, Pedagang Kecil, Kesejahteraan KeluargaAbstrak
Perempuan pada saat ini sudah banyak turut bekerja sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga, tidak lagi hanya mengandalkan kepala rumah tangga untuk meningkatkan kesejahteraan rumah tangga khususnya dalam hal ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya perempuan pedagang kecil dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di kelurahan Mangga kecamatan Medan Tuntungan. Pokok masalah penelitian ini adalah bagaimana upaya perempuan pedagang kecil dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di Kelurahan Mangga Kecamatan Medan Tuntungan. Sampel penelitian berjumlah 20 pedagang kecil di Kelurahan Mangga Kecamatan Medan Tuntungan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Peneliti akan melakukan observasi mengenai upaya perempuan pedagang kecil dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di kelurahan Mangga kecamatan Medan Tuntungan dengan didukung oleh data yang dikumpulkan melalui wawancara kuisioner. teknik pengelolahan dan analisi data dilakukan dengan melalui tiga tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Upaya Perempuan Pedagang Kecil dalam Meningkatkan Kesejahteraan keluarga di Kelurahan Mangga adalah dengan membuka usaha sebagai pedagang kecil demi ekonomi keluarga yang stabil dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.