IMPLEMENTASI MUSIK TRADISIONAL ULDAUL UNTUK PERKEMBANGAN SOSIAL EMOSIONAL (DISIPLIN DAN KERJA SAMA) PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK MUSTIKA PAKONG PAMEKASAN

Penulis

  • Noer Ainiyah Universitas Islam Madura
  • Siti Farida Universitas Islam Madura

Kata Kunci:

AUD, Musik Tradisional Uldaul, Perkembangan Sosial Emosional

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana penerapan musik tradisional uldaul untuk perkembanan sosial emosional (disiplin dan kerjasama) pada anak usia 5-6 tahun di TK Mustika Pakong Pamekasan. Metode penelitian yang di gunakan deskriptif kualitatif, denan objek penelitian peserta didik kelompok B TK Mustika yan terdiri dari 10 orang anak. Adapun Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Implementasi musik tradisional uldaul merupakan salah satu pembelajaran yang sangat unik dan memiliki ciri khas tersendiri, sehingga mudah untuk menarik perhatian anak dalam mempraktekan atau memainkan musik tradisional tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi musik tradisional uldaul dalam pembelajaran di TK Mustika sangat membantu pada perkembangan sosial emosional yan meliputi disiplin dan kerjasama dalam suatu kelompok. Hal ini dapat dilihat ketika anak mendengarkan intruksi atau aturan dari guru dan anak mulai berinteraksi dan berkolaborasi dengan teman sebayanya yang merupakan bentuk kerjasama dalam memainkan alat musik uldaul. Adapun faktor pendukung dalam kegiatan ini yaitu guru sebagai fasilitator, kondisi peserta didik, media pembelajaran, dukungan dari wali murid.

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-31