PENGEMBANGAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI MELALUI METODE BERMAIN PERAN DI TK MUSLIMAT NU 1 PAMEKASAN

Penulis

  • Salsabila Universitas Islam Madura
  • Mediana Universitas Islam Madura

Kata Kunci:

Kreativitas, Media Bermain Peran

Abstrak

Kreativitas adalah seseorang yang memiliki kemampuan menghasilkan gagasan, ide maupun sesuatu hal yang baru dan tentunya berbeda dari sesuatu yang sudah ada sebelumnya. Perkembangan kreativitas anak usia dini merupakan sesuatu hal yang penting untuk dikembangkan sejak dini karena dengan hal ini akan meningkatkan kualitas hidup seseorang dimasa yang akan datang. Maka dari itu diperlukannya pendekatan yang dilakukan terhadap anak guna merangsang dan mengembangkan kreativitasnya. Upaya dalam mengembangkan kreativitas anak di TK Muslimat NU 1 Pamekasan adalah dengan menggunakan metode bermain peran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan kreativitas anak usia dini serta mengetahui faktor-faktor yang mendukung maupun yang menghambat perkembangan kreativitas anak di TK Muslimat NU 1 Pamekasan. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kualitaif lapangan dengan mengambil lokasi di TK Muslimat NU 1 Pamekasan. Dan sumber yang digunakan peneliti adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Metode pemumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan merupakan reduksi data. Sedangkan untuk menguji keabsaan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi Teknik, dan triangulasi waktu. Berdasarkan temuan hasil penelitian di lapangan terkait pengembangan kreativitas anak usia dini melalui metode bermain peran di TK Muslimat NU 1 Pamekasan, dapat peneliti simpulkan bahwa pengembangan kreativitas anak melalui metode bermain peran di kelompok B memiliki pengaruh yang sangat baik terhadap perkembangan kraetivitasnya, serta kemampuan mengungkapkan dan mengeksplor ide atau gagasan yang ada didalam pikiran anak. Faktor pendukung dalam pengembangan kreativitas anak melalui metode bermain peran di TK Muslimat NU 1 Pamekasan yaitu sarana yang mendukung berupa media pembelajaran dan peran guru yang baik. Adapun faktor penghambat dalam pengembangan kreativitas anak melalui metode bermain peran di TK Muslimat NU 1 Pamekasan yaitu kondisi, dan pemahaman anak.

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-31