ANALISIS KRITIK SASTRA PSIKOLOGIS PADA NOVEL THE ATALA
Kata Kunci:
Kritik Sastra Psikologi, Metode Deskriptif Kualitatif, Sigmund FrendAbstrak
Novel merupakan salah satu genre sastra berbentuk prosa, yang mengisahkan cerita fiksi tentang permasalahan kehidupan individua tau sejumlah tokoh. Ceritanya diawali dengan memperkenalkan konflik yang dihadapi oleh tokoh dan diakhiri dengan penyelesaian masalah tersebut. Kritik sastra adalah Upaya untuk menggali karya sastra dengan memuji, mengkritik, dan menyarankan melalui penafsiran yang sesuai. Psikologi adalah bidang ilmu yang menyelidiki aktivitas atau tingkah laku manusia yang merupakan menifestasi dari kehidupan. Peneliti memilih sebuah novel bergenre fintasi terbitan tahun 2024 untuk dianalisis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis novel THE ATALA karya LYRAEMOON menggunakan pendekatan kritik sastra psikologi dengan metode deskriptif kualitatif. Sastra psikologi merupakan pendekatan yang memfokuskan pada kajian psikologis terhadap tokoh-tokoh dalam karya sastra menurut Sigmund Frend. Penelitian ini berdasarkan kutipan-kutipan dengan analisis isi pendekatan kritik sastra psikologis dalam novel THE ATALA. Sumber data penelitian didapat dari isi novel dengan membaca seksama secara berulang-ulang lalu menyatatnya. Hasil penelitian para tokoh memiliki psikologi sastra kepribadian Id, Ego, dan Superego.