HASIL ANALISIS SATUAN SINTAKSIS DALAM ARTIKEL ONLINE MAUPUN MEDIA

Penulis

  • Dinda Ayu Dewita Universitas Negeri Medan
  • Alvi Syahri Ramadani Universitas Negeri Medan
  • Wulan Dian Sari Universitas Negeri Medan
  • Kania Amelia Universitas Negeri Medan
  • Mustika Wati Universitas Negeri Medan

Kata Kunci:

Satuan Sintaksis, Frasa, Klausa, Kalimat

Abstrak

Sintaksis dalam bahasa Belanda syntaxis, dalam bahasa Inggris syntax, dan dalam bahasa Arab nahu adalah ilmu bahasa yang membicarakan hubungan antarunsur bahasa untuk membentuk sebuah kalimat. Dalam bahasa Yunani sintaksis disebut Sintaksis suntattein yang berarti sun ‘dengan’ dan tattein ‘menempatkan’. Secara etomologis istilah tersebut berarti menempatkan bersama-sama kata-kata menjadi kelompok kata (frasa) atau kalimat dan kelompok-kelompok kata (frasa) menjadi kalimat. Oleh karena itu, dalam bahasa Indonesia, sintaksis disebut dengan ilmu tata kalimat. Sintaksis bersama-sama dengan morfologi merupakan bagian dari tata bahasa atau gramatika. Jika dalam bidang morfologi dibicarakan tentang morfem, kata, dan pembentukan kata, maka dalam sintaksis dibicarakan tentang frasa, klausa, dan kalimat sebagai kesatuan-kesatuan sistemisnya. Satuan frasa terdiri atas unsur-unsur yang berupa kata; satuan klausa terdiri atas unsur-unsur yang berupa frasa; dan satuan kalimat terdiri atas unsur-unsur yang berupa klausa. Sebagai bagian dari ilmu bahasa, sintaksis berusaha menjelaskan hubungan antara unsur-unsur satuan tersebut baik berdasarkan hubungan fungsional maupun hubungan makna.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31