ANALISIS PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA DENGAN METODE WORK SAMPLING PADA PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR BAHASA PROVINSI MALUKU

Penulis

  • Margarita Walakutty Politeknik Negeri Ambon
  • Selly Metekohy Politeknik Negeri Ambon
  • Henriette Dorothy Titaley Politeknik Negeri Ambon

Kata Kunci:

Produktivitas, Work Sampling, LUR

Abstrak

Pertumbuhan pekerjaan konstruksi membutuhkan sumber daya manusia sebagai faktor yang menentukan baik segi kualitas pekerjaan. Dari segi kualitas pekerjaan sangat tergantung pada keterampilan dari tenaga kerja, sehingga tenaga kerja menjadi faktor utama dalam pelaksanaan suatu pekerjaan guna mencapai hasil yang maksimal. Produktivitas tenaga kerja perlu dianalisis dengan demikian tenaga kerja dapat melakukan aktivitasnya sebagaimana yang diharapkan. Pemikiran untuk meneliti masalah produktivitas tenaga kerja. Metode pendekatan biasanya dilakukan untuk mengukur produktivitas pekerja antara lain metode Work Sampling. Work sampling atau yang biasa juga dikenal dengan activity sampling merupakan suatu teknik pengukuran dan analisis produktivitas dengan mengaplikasikan prinsip-prinsip statistik, baik untuk segala aktivitas yang efektif maupun tidak, dengan cara mengambil sampel secara acak. Hasil penelitian dengan menggunakan metode work sampling pada pekerjaan pemasangan Bata dan pekerjaaan Plesteran Dinding Pada Proyek Pembangunan Gedung Kantor Bahasa Provinsi Maluku didapat Nilai Produktivitas dalam pekerjaan pemasangan bata 1,680 m2/orang/jam untuk pekerjaan pemasangan Bata, nilai Produktivitas dalam pekerjaan plesteran dinding 25,65 m2/orang/jam pekerjaan plesteran, pada pekrjaan pemasangan bata diperoleh hasil nilai LUR sebesar 43,60%. Dan untuk pekerjaan plesteran diperoleh nilai LUR sebesar 36,20 %.

Unduhan

Diterbitkan

2024-10-31