ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUKSI MENGGUNAKAN METODE STATISTICAL QUALITY CONTROL PADA PT PRIMAYUDHA MANDIRIJAYA

Penulis

  • Muhamad Dimas Kurniawan Universitas Teknologi Yogyakarta
  • Widya Setiafindari Universitas Teknologi Yogyakarta

Kata Kunci:

Pemintalan Benang, Statistical Quality Control (SQC)

Abstrak

PT Primayudha Mandirijaya terletak terletak di Desa Ngadirojo, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah. Dengan area luas perusahaan sebesar 180.000m^2. Usaha yang dilakukan oleh PT Primayudha Mandirijaya ini dengan mendirikan usaha dalam bidang industri tekstil. Pada proses produksi Rayon, diketahui total produksi rayon bulan februari 2024 pada spinning 3 sebesar 347.318 dengan persentase cacat 2%. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi tinggi rendahnya kualitas benang yang dihasilkan seperti kondisi mesin dan sumber daya manusia, sehingga memerlukan pengendalian atau pengawasan untuk menghasilkan benang campuran yang berkualitas tinggi. Sehingga akan dilakukan pengendalian kualitas pada proses produksi menggunakan metode Statistical Quality Control (SQC). Hasil dari olah data menggunakan metode Statistical Quality Control dilihat pada Diagram Paretto yang menunjukan jenis cacat Stitching sebanyak 35pcs dengan presentase cacat sebesar 50%, kemudian disusul dengan jenis cacat Gembos sebanyak 16pcs dengan presentase cacat sebesar 22%, cacat Gulungan Jelek sebanyak 12pcs dengan persentase cacat sebesar 17% dan cacat Kotor sebanyak 7 dengan persentase cacat 10%. Dengan cacat yang paling dominan adalah jenis cacat Stitching sebanyak 35pcs dengan presentase cacat sebesar 50%, dari total jumlah cacat dalam jangka waktu produksi satu bulan. Adapun faktor penyebab terjadinya cacat produk tersebut antara lain seperti faktor material, manusia, mesin dan lingkungan.

PT Primayudha Mandirijaya is located in Ngadirojo Village, Ampel District, Boyolali Regency, Central Java Province. With a company area of approximately 180,000m^2. This business was carried out by PT Primayudha Mandirijaya by establishing a business in the textile industry. In the Rayon production process, it is known that the total production of rayon in February 2024 in spinning 3 was 347,318 with a defect percentage of 2%. There are several factors that influence the high or low quality of the yarn produced, such as the condition of the machine and human resources, so that it requires control or supervision to produce high quality mixed yarn. So quality control will be carried out in the production process using the Statistical Quality Control method. The results of data processing using the Statistical Quality Control method can be seen in the Paretto Diagram which shows 35 types of Stitching defects with a defect percentage of 50%, followed by 16 types of Emboss defects with a defect percentage of 22%, Bad Roll defects of 12 with a percentage of defects. of 17% and Gross defects of 7 with a defect percentage of 10%. With the most dominant defect being the Stitching defect type of 35 pieces with a defect percentage of 50%, of the total number of defects within a one month production period. The factors that cause product defects include material, human, machine and environmental factors.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30