PERMAINAN EDUKATIF UNTUK MENGEMBANGKAN KREATIVITAS ANAK
Kata Kunci:
Kreativitas, Permainan Edukatif, Anak Usia DiniAbstrak
Alat permainan edukatif adalah sarana atau media bermain anak yang memiliki potensi mendidik serta bisa meningkatkan kemampuan anak usia dini salah satunya potensi kreativitas. Penulisan ini memiliki tujuan agar anak memiliki kreativitas dengan kreativitas anak dapat melatih motoriknya, melatih konsentrasi, sosialisasi dengan teman dan lingkungan meningkat, menumbuhkan jiwa kepemimpinan, dan rasa percaya yang tinggi. Metode yang dipakai oleh penulis Literature Review, adapun tehnik pengumpulan bahan melihat dari hasil penelitian terdahulu kemudian dianalisis. Media edukatif merupakan salah satu variasi dalam kegiatan belajar bagi pendidik PAUD untuk mengkolaborasikan antara kegiatan belajar anak dengan permainan. Dapat disimpulkan bahwa permainan edukatif memiliki unsur edukasi, kecapakan, daya fikir, sosial, ataupun moral pada anak usia dini sehingga kreativitasnya dapat berkembang. Namun pemberian permainan edukatif kepada anak harus disesuaikan dengan umur si anak.