EKSPLORASI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN IMPLEMENTASI STRATEGI DIGITAL MARKETING PADA UMKM DI PALEMBANG
Kata Kunci:
strategi pemasaran digital, UMKM, faktor-faktor, keberhasilan implementasi, PalembangAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan implementasi strategi pemasaran digital pada UMKM di Palembang. Metode yang digunakan adalah studi kualitatif dengan mengumpulkan data melalui wawancara mendalam dengan pemilik UMKM yang telah melaksanakan strategi pemasaran digital. Data dianalisis menggunakan pendekatan content analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi keberhasilan implementasi strategi pemasaran digital, termasuk kebijakan pemerintah, persaingan pasar, dan keadaan ekonomi. Kebijakan pemerintah yang mendukung pertumbuhan UMKM dan adopsi teknologi secara langsung berperan dalam meningkatkan implementasi strategi pemasaran digital. Persaingan pasar yang tinggi mempengaruhi UMKM untuk memiliki strategi yang kreatif dan unik dalam digital marketing. Selain itu, keadaan ekonomi yang stabil memberikan sumberdaya yang lebih besar bagi UMKM dalam melaksanakan strategi pemasaran digital. Penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi pemilik UMKM di Palembang dalam menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang dalam dunia pemasaran digital.