STRATEGI GURU DALAM MENERAPKAN PROFIL PELAJAR PANCASILA PADA NILAI BERIMAN DAN BERTAKWA KEPADA TUHAN DI SD DAQU INTERNASIONAL

Penulis

  • Hofipah Rizkiyah Institut Daarul Qur'an
  • Muhammd Fauzan Muttaqin Institut Daarul Qur'an
  • Putri Rahayu S Institut Daarul Qur'an

Kata Kunci:

Strategi Guru, Profil Pelajar Pancasila, Beriman dan Bertakwa Kepada Tuhan

Abstrak

Pada profil pelajar pancasila terdiri dari enam dimensi, yaitu pertama beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, kedua berkebinekaan global, ketiga mandiri, kempat bergotong royong, kelima bernalar kritis, dan yang keenam adalah kreatif. Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi strategi guru dalam menerapkan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan pada profil pelajar pancasila di SD Daqu Internasional. Penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil dari penelitian pada SD Daqu Internasional yaitu tentang bagaimana strategi guru dalam menerapkan nilai beriman dan bertakwa kepada Tuhan pada profil pelajar pancasila menunjukkan bahwasannya strategi guru dapat di implementasikan pada kegiatan-kegiatan sekolah yang sudah terprogram yaitu guru menerapkan kepada siswa serta mengamalkan Daqu Method: 1) Sholat Berjamaah, Jaga Hati dan Jaga Sikap 2) Tahajjud, Dhuha, dan Qobliyah Badiyah 3) Menghafal dan Tadabbur Al-Qur'an 4) Sedekah dan puasa sunah 5) Mengajar dan Mengajar 6) Do’a, Mendo’akan, dan minta dido’akan 7) Ikhlas, Sabar, Syukur, dan Ridho. Implikasinya bagi sekolah akan terciptanya peserta didik yang berakhlak mulia itulahkuci dari beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa pada profil pelajar pancasila.

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-29