MANAJEMEN RADIO AR RISALAH DALAM PROGRAM SIARAN DAKWAH DI TANJUNG MORAWA, DELI SERDANG
Kata Kunci:
Manajemen, Radio, Program siaran dakwahAbstrak
Menemukan sistem pengelolaan yang digunakan Radio Ar Risalah terhadap program siaran Dakwah, program siaran Dakwah, dan hambatan program Dakwah menjadi tujuan penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif deskriptif. Metode penelitian yang dikenal dengan pendekatan kualitatif mengumpulkan data deskriptif dari partisipan melalui kata- kata lisan dan tertulis serta melalui perilaku yang dapat diamati. Data non numerik (kualitatif) yang diuraikan secara deskriptif digunakan dalam penelitian deskriptif kualitatif. Sistem Manajemen Program Siaran Dawa Radio Ar Risalah melibatkan serangkaian kegiatan untuk mengelola dan menyajikan konten siaran dengan tujuan menyampaikan risalah Islam melalui Dakwah. Program dakwah Radio Ar Risalah berlandaskan Al-Quran dan As-Sunnah. Program-program tersebut mencakup Yuk tadarusan, Hapalan hadis, Ngopi, Khutbah Jum’at, Tilawah quran, Bahasa arab, Kajian tanda hari kiamat, Podcast muslim, Kajian tauhid, Tanya syeikh, Muslim inspiratif, hapalan doa, dan Kajian riyadsussholihin. Beberapa kendala dalam penyiaran program dakwah di Radio Ar Risalah antara lain keterbatasan dana yang memerlukan investasi tinggi untuk program berkualitas, Keterbatasan staff juga merupakan faktor lainnya, dimana tugas yang biasanya di kerjakan dua orang, di lakukan satu orang, mengakibatkan hasil kurang optimal. Sebagai radio dakwah, Radio Ar Risalah juga menghadapi kendala karena prinsip, seperti larangan penggunaan musik yang memaksa staff dan lembaga penyiaran untuk berfikir matang dalam mempersiapkan acara. Meski begitu, antuasisme dan optimisme tetap pada presenter dan penyiar.