PEMBELAJARAN MENULIS TEKS NEGOSIASI DENGAN METODE SCAFFOLDING BERBANTUAN MEDIA FLIPBOOK PADA PESERTA DIDIK FASE E SMA PASUNDAN 1 BANDUNG
Kata Kunci:
Scaffolding, Teks Negosiasi, FlipbookAbstrak
Penelitian ini dilakukan karena peserta didik tidak memiliki kemampuan untuk menulis teks negosiasi dan mengalami kesulitan dalam menyusunnya. Hal ini termasuk kurangnya pendidik yang menggunakan metode dan media pembelajaran yang inovatif dan kreatif. Berikut adalah tujuan dari penelitian: (1) Menjelaskan kemampuan peserta didik di Fase E SMA Pasundan 1 Bandung untuk menulis teks negosiasi menggunakan metode scaffolding berbantuan media flipbook. (2) Menjelaskan struktur teks negosiasi dengan menggunakan metode scaffolding dan media flipbokk dengan yang tidak. (3) Mengevaluasi seberapa efektif penggunaan metode scaffolding dan media flipbook dalam pembelajaran menulis teks negosiasi di Fase E SMA Pasundan 1 Bandung. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen kuasi dan kelompok kontrol dengan rancangan tes awal dan tes akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menggunakan metode scaffolding dengan berbantuan media flipbook dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam menulis teks negosiasi. Hasil pembelajaran peserta didik di kelas eksperimen dan kelas kontrol berbeda secara signifikan. Nilai rata-rata pretest eksperimen dari 64, menjadi 84,5 dengan nilai rata-rata posttest kelas eksperimen, sedangkan kelas kontrol rata-rata pretest dari 60,3 menjadi rata-rata posttest 73,3.