MOTIVASI DALAM PENGHAFALAN AL-QURAN: TINJAUAN DARI PONDOK PESANTREN AL-MAARIJ JOMBANG
Kata Kunci:
Motivasi, Menghafal Al-Qur'an, Pondok PesantrenAbstrak
Motivasi memegang peranan sentral dalam membentuk perilaku dan kualitas pembelajaran para santri di lingkungan pondok pesantren. Dalam konteks menghafal Al-Qur'an, motivasi menjadi faktor yang menentukan keberhasilan dalam menyerap dan memahami teks suci tersebut.Namun, motivasi yang memengaruhi santri dalam proses menghafal Al-Qur'an tidak selalu mudah dipahami secara langsung. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menggali makna mendalam dari motivasi di balik proses menghafal Al-Qur'an di Pondok Pesantren Al-Maarij Jombang. Berdasarkan masalah diatas, penulis memiliki tujuan yakni untuk mengidentifikasi dan memahami motivasi yang memengaruhi para santri dalam proses menghafal Al-Qur'an di pesantren tersebut. Karena motivasi memainkan peran penting dalam pembentukan perilaku dan kualitas pembelajaran para santri di lingkungan pesantren. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. MEMPEROLEH data melalui observasi langsung terhadap 20 santri di Pondok Pesantren Al-Maarij Jombang serta wawancara mendalam. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan pendekatan hermeneutika untuk mengungkap makna subjektif dari motivasi para santri. Penelitian ini mengungkapkan bahwa motivasi memainkan peran kunci dalam proses penghafalan Al-Qur'an di Pondok Pesantren Al-Maarij Jombang. Implikasinya, penelitian ini menyoroti pentingnya pengembangan strategi pendidikan yang lebih efektif dan kerjasama dengan lembaga pendidikan serta organisasi terkait. Dengan demikian, pemahaman tentang motivasi belajar di pesantren bukan hanya memberikan wawasan akademis, tetapi juga memberikan landasan bagi pengembangan pendidikan Islam yang lebih berkualitas dan berdaya guna.