PEMBERDAYAAN SEKTOR PARIWISATA DAN PERTANIAN SEBAGAI PENGGERAK PENINGKATAN INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI KOTA BENGKALIS, RIAU

Penulis

  • viona afriani stain Bengkalis
  • Annisa stain bengkalis
  • Bintang Ariani stain Bengkalis

Kata Kunci:

IPM, Investasi, Bengkalis

Abstrak

Bengkalis, di Riau, merupakan potensi ladang investasi bagi modal asing, swasta, dan lokal dengan beragam sektor yang mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan manusia. Upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia dilakukan melalui investasi yang diperuntukkan pada pembangunan manusia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan penelitian lapangan, melibatkan observasi dan wawancara. Analisis data mengungkapkan keterkaitan antara Indeks Pembangunan Manusia dan pertumbuhan ekonomi di Bengkalis. Investasi utamanya terjadi pada sektor pendidikan, perkebunan kelapa sawit, dan pariwisata. Bengkalis menawarkan peluang investasi baik dalam maupun luar negeri, terutama dalam sektor pendidikan yang mendorong kreativitas, sektor perkebunan sawit yang menjanjikan jangka panjang, dan pariwisata yang memiliki potensi besar meskipun belum terawat. Keberadaan tempat wisata di Bengkalis menjadi daya tarik bagi investor. Letak geografis Bengkalis yang strategis menjadikannya destinasi menarik bagi modal asing dan domestik.

Bengkalis, in Riau, is a potential investment field for foreign, private and local capital with various sectors that support economic growth and human development. Efforts to improve the quality of human resources are carried out through investments aimed at human development. This research uses qualitative methods with field research, involving observation and interviews. Data analysis reveals a link between the Human Development Index and economic growth in Bengkalis. The main investment occurs in the education sector, oil palm plantations and tourism. Bengkalis offers investment opportunities both at home and abroad, especially in the education sector which encourages creativity, the oil palm plantation sector which has long-term promise, and tourism which has great potential even though it has not been maintained. The existence of tourist attractions in Bengkalis is an attraction for investors. Bengkalis' strategic geographical location makes it an attractive destination for foreign and domestic capital.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30