GOYANG GEMOY POLITISI PRABOWO SEBAGAI PSIKOPAT “AGAK SAKIT” MENURUT HAROLD DWIGHT LASSWELL

Penulis

  • Adrianus Berek Universitas Widya Mandira Kupang
  • Norbertus Jegalus Universitas Widya Mandira Kupang
  • Oktovianus Kosat Universitas Widya Mandira Kupang

Kata Kunci:

Goyang Gemoy, Politisi Prabowo, Psikopat “Agak Sakit, Lasswell

Abstrak

Strategi politik yang dilakukan oleh setiap politisi merupakan hal yang tidak asin lagi ditelinga kita. Demikian pula, strategi politik goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo. Aksi goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo mengundang banyak penilaian dari berbagai pihak berlandaskan persepsi masing-masing. Oleh karena itu, dalam penelitian ini akan mendeskripsikan tentang apa arti goyang gemoy, siapa itu Harold Dwight Lasswell, apa makna dan tujuan goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo dan bagaimana penilaian Harold Dwight Lasswell berlandaskan pemikiran psikopatologi politik terhadap aksi goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo. Dalam temuan penelitian mendeskripsikan bahwa pada dasarnya goyang gemoy memiliki arti gerakan berubah-ubah yang menggemaskan atau mengandung lelucon. Akan tetapi, aksi goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo mengandung makna mengasikkan dan bertujuan untuk menarik perhatian masyarakat pemilu, terutama anak muda di kalangan milenial. Ada berbagai pihak yang menilai bahwa aksi goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo sangat tepat dengan perkembangan zaman, terutama di sosial media. Namun, ketika ditinjau dari pemikiran psikopatologi politik Harold Dwight Lasswell aksi goyang gemoy yang dilakukan oleh politisi Prabowo dinilai sebagai tindakan yang tidak sehat karena pada dasarnya para politisi itu psikopat “agak sakit” terutama bila dilihat dari psikodinamika yang datang dari motivasi politisi. Selain itu, Lasswell curiga bahwa area politik yang digunakan sebagai “ajang perebut kekuasan” tidak lebih sebagai konpensasi dari ketidakmampuan seseorang dalam mengatasi konflik-konflik dalam jiwanya sendiri.

The political strategy carried out by every politician is something that is no longer salty to our ears. Likewise, politician Prabowo's political strategy of rocking the party. The rocking action carried out by politician Prabowo invited many assessments from various parties based on their respective perceptions. Therefore, this research will describe what goyang gemoy means, who is Harold Dwight Lasswell, what is the meaning and purpose of goyang gemoy carried out by the politician Prabowo and how Harold Dwight Lasswell's assessment is based on political psychopathology thinking about the action of rocking gemoy carried out by politicians Prabowo. The research findings describe that basically goyang gemoy means changing movements that are adorable or contain a joke. However, the rocking action carried out by politician Prabowo has an exciting meaning and aims to attract the attention of the election public, especially young people among millennials. There are various parties who think that the rocking action carried out by politician Prabowo is very appropriate to current developments, especially on social media. However, when viewed from the political psychopathological thoughts of Harold Dwight Lasswell, the rocking action carried out by politician Prabowo is considered an unhealthy action because basically politicians are "rather sick" psychopaths, especially when seen from the psychodynamics that come from the politicians' motivations. Apart from that, Lasswell suspects that the political area which is used as an "event for usurping power" is nothing more than compensation for a person's inability to overcome the conflicts in his own soul.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30