PROSES PENYUSUNAN KEBIJAKAN PUBLIK
Kata Kunci:
Kebijakan Publik, Proses Kebijakan Publik, Pemangku Kepentingan, Analisis KebijakanAbstrak
Artikel ini membahas tentang penyusunan kebijakan publik. Kebijakan adalah sebuah hal yang digunakan dalam menunjukkan sebuah perilaku seseorang.ber tujuan untuk memecahkan suatu masalah yang sedang dialami. Dalam permasalahan proses kebijakan publik tiap tahapannya mempunyai kegiatan yang kompleks dan melibatkan pihak-pihak yang dengan sesuai kepentingan masing-masing. Kebijakan publik mengacu pada hubungan yang memungkinkan tercapainya tujuan atau sasaran sebagai hasil akhir dari tindakan pemerintah, Kekurangan atau kesalahan kebijakan publik baru diketahui setelah kebijakan publik dilaksanakan. Faktor dari kebijakan publik adalah undang-undang, peraturan, dan keputusan mengenai tindakan politik seperti tindakan yang diinginkan atau tidak ingin dilakukan oleh pemerintah. Dalam penulisan ini menggunakan metodelogi study kepustakaan, untuk menulis artikel ini database google scholar digunakan untuk mengkaji 16 artikel yang berkaitan dengan kebijakan publik dan konsep pembuatan kebijakan. Hasilnya dijadikan karya ilmiah. Proses penyusunan kebijakan adalah sebuah perjalanan kompleks yang melibatkan berbagai tahapan, pemangku kepentingan, dan pertimbangan. Dari identifikasi masalah hingga pengesahan kebijakan, setiap langkah memerlukan analisis mendalam, keterlibatan luas pihak terkait, serta ketelitian dalam merumuskan kebijakan yang efektif dan berkelanjutan. Dengan memahami dan menerapkan langkah-langkah penyusunan kebijakan secara cermat, serta melibatkan berbagai pemangku kepentingan dalam proses tersebut.