RANCANGAN MONITORING PREVENTIF X-RAY BERBASIS IOT MENGGUNAKAN APLIKASI TELEGRAM DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SOEKARNO - HATTA

Penulis

  • Imam Alwi Politeknik Penerbangan Medan
  • Rifki Hutomo Angkasa Pura Aviasi
  • Fauziah Nur Politeknik Penerbangan Medan

Kata Kunci:

X-ray, IoT, preventif, Telegram, Bandara Soekarno-Hatta

Abstrak

Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta merupakan salah satu bandara tersibuk di dunia, sehingga aspek keamanan sangat penting. Penggunaan teknologi X-ray untuk pemeriksaan bagasi dan barang bawaan penumpang sangat krusial dalam memastikan keamanan. Namun, peralatan X-ray tersebut membutuhkan pemeliharaan preventif rutin untuk menjaga performanya. Proyek akhir ini mengusulkan rancangan sistem monitoring preventif berbasis Internet of Things (IoT) yang menggunakan aplikasi Telegram untuk memantau peralatan X-ray di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta. Sistem ini memanfaatkan beberapa komponen seperti ESP-32, sensor DHT-22, sensor GP2Y1010AU0F, dan modul stepdown LM2596. Data dari sensor-sensor ini akan dikirimkan ke aplikasi Telegram melalui bot yang dibuat khusus untuk tujuan ini, sehingga petugas pemeliharaan dapat menerima notifikasi secara real-time mengenai kondisi peralatan X-ray. Implementasi dari sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pemeliharaan peralatan X-ray, mengurangi downtime, dan mencegah kerusakan yang dapat mengganggu operasional bandara. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa penggunaan teknologi IoT dan aplikasi Telegram dapat menjadi solusi yang inovatif dan ekonomis dalam pengelolaan pemeliharaan peralatan di lingkungan yang kritis seperti bandara.

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-31