KAJIAN PELAKSANAAN CAMPURAN BETON K 300 DENGAN VARIASI WAKTU MENGGUNAKAN MOLEN
Kata Kunci:
Interval Waktu, Mix Desain, Kuat TekanAbstrak
Beton merupakan campuran antara semen Portland atau semen, agregat halus, agregat kasar. Perencanaan beton dicari dalam mutu sehingga untuk menghasilkan kualitas beton dengan mutu yang baik maka harus dilakukan pengujian yang diawali dengan perencanaan campuran beton. Dalam menganalisis metode pelaksanaan campuran beton K 300 menggunakan alat pencampuran mesin mollen dengan mencampurkan agregat kasar, agregat halus, semen dan air dengan komposisi yang sama dan waktu yang sama, namun berbeda pada fariasi waktu campuran. Menganalisis pencampuran beton konvensional yang baik dengan menggunakan interval waktu pada saat pencampuran dengan mesin molen dan mengelolah data yang dihasilkan dari proses pelaksanan pekerjaan terhadap benda uji di dalam laboratorium Politeknik Negeri Ambon dan menghasilkan pengaruh terhadap kuat tekan beton K 300 dengan adanya avariasi interval waktu.Pencampuran beton konvensional kuat tekan K 300 menggunakan mesin mollen dengan variasi interval waktu 3 hari kuat tekan beton rata-rata = 13,8076 N/mm2 sedangkan untuk interval waktu 7 hari kuat tekan beton rata-rata = 14,8545 N/mm2 dan pelaksanaan pekerjaan benda uji dalam laboratorium untuk hasil akhir yang akurat perlu dilakukan pengujian material, perencanaan mix desain untuk beton K 300 (f’c 25 Mpa) dan menghitung kuat tekan beton.