PENGARUH KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN: ANALISIS DI RUMAH SAKIT SYARIAH DALAM KONTEKS TRANSFORMASI EKONOMI SYARIAH
Kata Kunci:
Kualitas Pelayanan Kesehatan, Kepuasan Pasien, Rumah Sakit Syariah, Transformasi Ekonomi SyariahAbstrak
Kualitas pelayanan kesehatan merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi kepuasan pasien, terutama di rumah sakit syariah yang beroperasi dalam konteks transformasi ekonomi syariah. Pelayanan yang baik dapat meningkatkan kepuasan pasien serta dampaknya terhadap keberlanjutan dan pertumbuhan rumah sakit syariah. Melalui analisis data dan studi kasus, penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan prinsip-prinsip syariah dalam pelayanan kesehatan tidak hanya memenuhi kebutuhan spiritual pasien, tetapi juga meningkatkan pelayanan secara menyeluruh. Penelitian ini juga mengidentifikasi tantangan yang dihadapi rumah sakit syariah dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan. Pelayanan kesehatan yang berkualitas merupakan salah satu aspek penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Implementasi nilai-nilai Islam dalam pelayanan kesehatan dapat berperan signifikan untuk kepuasan pasien.