PENGARUH METODE FONIK BERBANTUAN MEDIA GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN SISWA KELAS I MIS AN-NUR KECAMATAN HAMPARAN PERAK KABUPATEN DELI SERDANG

Penulis

  • Nur Hidayah Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Utara
  • Mastari Ramadhani Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Utara
  • Thessa Herdyana Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Utara

Kata Kunci:

Metode Fonik, Membaca Permulaan

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kemampuan membaca siswa yang masih rendah. Penelitian ini bertujuan sebagai berikut: (1) Untuk mengetahui apakah dengan menggunakan metode fonik dapat meningkatkan kemampuan membaca pada siswa Kelas I MIS AN-NUR Kecamatan Hamparan Perak Kabupaen Deli Serdang. (2) Untuk mengkaji bagaimana pengaruh Metode Fonik terhadap kemampuan membaca permulaan siswa Kelas I MIS AN-NUR Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang. (3) Untuk mengetahui perbedaan dan peningkatan kemampuan membaca permulaan siswa dengan menggunakan metode fonik pada kelas eksperimen dan metode konvensional pada kelas kontrol. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimen. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas 1 MIS AN-NUR Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang yang berjumlah 47 siswa, terdiri dari 2 kelas. dengan jumlah keseluruhan siswa kelas 1 yaitu 21 siswa laki-laki dan 26 siswa Perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, tes dan dokumentasi. Dari hasil penelitian dan data yang diperoleh, bahwa metode fonik memiliki pengaruh dan dapat menjadi alternatif bagi guru untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas 1 MIS AN-NUR Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang.

This research aims as follows: (1) To find out whether using the phonics method can improve the reading ability of Class I MIS AN-NUR students, Hamparan Perak District, Deli Serdang Regency. (2) To examine the influence of the Phonics Method on the beginning reading ability of Class I MIS AN-NUR students, Hamparan Perak District, Deli Serdang Regency. (3) To determine the differences and improvements in students' initial reading abilities using the phonics method in the experimental class and conventional methods in the control class. This type of research is quantitative experimental research. The subjects of this research were 1st grade students of MIS AN-NUR Hamparan Perak, Deli Serdang Regency, totaling 47 students, consisting of 2 classes. with the total number of class 1 students being 21 male students and 26 female students. The data collection techniques used in this research are observation, tests and documentation. Based on the research results, the phonics method can be an alternative for teachers to improve the beginning reading skills of grade 1 MIS AN-NUR students, Hamparan Perak District, Deli Serdang Regency.

Unduhan

Diterbitkan

2024-11-29