DISTRIBUSI PROPORSI PADA PREFERENSI BAHASA PEMROGRAMAN PROFESIONAL DEVELOPER BERDASARKAN DATA SURVEI STACK OVERFLOW TAHUN 2021-2023

Penulis

  • Aditya Rizky Febryanto Universitas Palangka Raya
  • Andika Universitas Palangka Raya
  • Saripudin Universitas Palangka Raya
  • Jadiaman Parhusip Universitas Palangka Raya

Kata Kunci:

Bahasa Pemrograman, Analisis Tren, Survei Stack Overflow, Teknologi Industri

Abstrak

Bahasa pemrograman memainkan peran penting dalam pengembangan perangkat lunak, dengan preferensi yang dipengaruhi oleh kebutuhan industri dan komunitas developer. Penelitian ini menganalisis perubahan preferensi bahasa pemrograman berdasarkan survei Stack Overflow tahun 2021–2023. Data dari 10 bahasa pemrograman terpopuler dianalisis menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif untuk menghitung distribusi proporsi dan tren perubahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa JavaScript tetap mendominasi sebagai bahasa pemrograman terpopuler, didukung oleh ekosistem luasnya. Python menunjukkan pertumbuhan signifikan, mencerminkan relevansinya dalam analitik data dan kecerdasan buatan, sementara TypeScript juga menunjukkan peningkatan penggunaannya. Sebaliknya, PHP mengalami penurunan popularitas. Temuan ini mencerminkan pengaruh teknologi baru seperti pembelajaran mesin, big data, dan cloud computing terhadap preferensi developer. Penelitian ini menggarisbawahi pentingnya adaptasi developer terhadap perkembangan bahasa pemrograman modern untuk memenuhi kebutuhan pasar yang dinamis.

Programming languages are pivotal in software development, with preferences shaped by industry needs and developer communities. This study analyzes shifts in programming language preferences based on Stack Overflow surveys from 2021 to 2023. Data from the top 10 programming languages were examined using a descriptive quantitative approach to calculate proportional distributions and trend changes. The results reveal that JavaScript consistently dominates as the most popular programming language, supported by its extensive ecosystem. Python has shown significant growth, reflecting its relevance in data analytics and artificial intelligence, while TypeScript usage has also risen. Conversely, PHP has experienced a decline in popularity. These findings highlight the impact of emerging technologies such as machine learning, big data, and cloud computing on developer preferences. This study underscores the importance of developers adapting to modern programming languages to meet evolving market demands.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30