KETERKAITAN ZAKAT DALAM MODEL PEREKONOMIAN DUA HINGGA EMPAT SEKTOR

Penulis

  • Moh.Fathoni Santoso Institut Agama Islam Negeri Kediri
  • Yuliani Institut Agama Islam Negeri Kediri
  • Binti Mutafarida Institut Agama Islam Negeri Kediri

Kata Kunci:

Dua sektor, tiga sektor, empet sektor, zakat dan infaq

Abstrak

Perekonomian tertutup, atau tiga sektor, adalah sebuah sistem ekonomi di mana tidak ada perdagangan internasional. Ekspor dan impor yang dianggap tidak ada dalam konteks ini. Menggunakan metode penelitian kepustakaan, karya tulis ini disusun dengan mengumpulkan data dan informasi dari sumber tertulis seperti artikel, jurnal, buku, dan dokumen lainnya yang relevan dengan topik penelitian. Kajian ini membahas ide dasar tiga sektor ekonomi, termasuk definisi mereka, peran pemerintah dalam masing-masing sektor, dan aliran pendapatan dalam masing-masing sektor. Selain itu, penelitian ini juga membahas keseimbangan pendapatan nasional dengan kebijakan fiskal dan subsidi, melibatkan syarat-syarat keseimbangan pendapatan nasional dengan kebijakan fiskal dan subsidi, dan keseimbangan dalam perekonomian tiga sektor melalui pajak, bersama dengan subsidi. Terakhir, penelitian ini menganalisis variabel zakat dan infaq untuk mengimbangi perekonomian tiga sektor tersebut. Ini mencakup dampak zakat pada pemerintah, perusahaan, dan rumah tangga.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30