IMPLEMENTASI WEBSITE SEBAGAI SARANA PEMASARAN DIGITAL SKINCARE HERBAL PADA PT OTAK KANAN
Kata Kunci:
Pemasaran Digital, Website, Pengguna Internet, Industri Kreatif, Graha Store, Skincare HerbalAbstrak
Banyaknya pengguna internet di Indonesia memberikan perubahan bagi pemilik bisnis untuk memasarkan produknya. Salah satu pemasaran yang dapat dilakukan dengan memanfaatkan banyaknya pengguna Internet, khususnya Google sebagai alat pencarian adalah website. PT Otak Kanan yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri kreatif memiliki salah satu anak usaha yaitu, Graha Store. Graha Store menawarkan produk skincare herbal. Pengabdian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengimplementasikan sarana pemasaran digital untuk Graha Store melalui website. Dengan mengamati dan terlibat langsung dalam lapangan, penulis memperoleh hasil melalui observasi partisipasi aktif. Hasil pembahasan menunjukkan bahwa website mampu menjadi salah satu cara memasarkan produk secara digital untuk menjangkau konsumen lebih luas.