ANALISIS KURIKULUM DAN EVALUASI PEMBELAJARAN PAI PADA MATERI MEMBIASAKAN BERPIKIR KRITIS DAN SEMANGAT MENCINTAI IPTEK DI SMAIT ARAFAH SAMPIT
Kata Kunci:
Kurikulum Pai, Evaluasi Pembelajaran, Berpikir Kritis, Iptek, Smait Arafah Sampit, Pendidikan Agama IslamAbstrak
Artikel ini bertujuan untuk menganalisis kurikulum dan evaluasi pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMAIT Arafah Sampit, khususnya dalam konteks membiasakan berpikir kritis dan semangat mencintai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK). Dengan menggunakan pendekatan kualitatif, penelitian ini mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurikulum PAI di SMAIT Arafah Sampit telah mengintegrasikan aspek berpikir kritis dan mencintai IPTEK, namun masih terdapat tantangan dalam pelaksanaannya. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi untuk pengembangan kurikulum yang lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.
Unduhan
Diterbitkan
2025-01-30
Terbitan
Bagian
Articles