IMPLEMENTASI PROGRAM KNOWLEDGE SHARING HK ACADEMY SEBAGAI SARANA PENGUATAN KINERJA KARYAWAN DI PT HUTAMA KARYA (PERSERO)
Kata Kunci:
Knowledge Sharing, Kinerja Karyawan, HK AcademyAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi program knowledge sharing HK Academy sebagai sarana penguatan kinerja karyawan di PT Hutama Karya (Persero). Di tengah tantangan industri konstruksi yang dinamis, knowledge sharing menjadi strategi penting untuk menjaga kesinambungan pengetahuan dan meningkatkan kompetensi karyawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif melalui studi dokumen dan observasi partisipatif pada delapan sesi program HK Academy, dengan analisis data model Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program berjalan konsisten dengan tingkat partisipasi tinggi, materi yang selalu relevan, dan keterbaruan topik yang sesuai dengan kebutuhan kerja. Implementasi program ini berdampak positif terhadap peningkatan pengetahuan, efektivitas kerja, dan kolaborasi lintas divisi. Meskipun terdapat hambatan teknis dan non-teknis, antusiasme peserta tetap tinggi. Program ini dinilai berhasil membangun budaya knowledge sharing yang layak dijadikan strategi pengembangan SDM di lingkungan industri konstruksi.